Dosen STIKes Mitra RIA Husada Jakarta Turut Serta Memperingati Hari Gizi Nasional 2023

Daniah, S.SiT, MKM saat berfoto bersama Pengurus Daerah IAKMI DKI Jakarta, Baequni, MPH, Ati Nirwanawati, SKM, MARS, Narilah Mutia, MPH, Inggit, SKM, MPH dan Warendi, SKM, MKes seusai melakukan gerak jalan santai.

GEMARI.ID-JAKARTA. Dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional, tanggal 25 Januari 2023 lalu, Kementerian Kesehatan RI menggelar acara Gerak Jalan Santai yang diperuntukan bagi masyarakat luas yang diadakan di Bunderan Hotel Indonesia sampai ke Monas. Acara ini dipergunakan sebagai ajang promosi dan penyadaran masyarakat agar terhindar dari masalah stunting atau kurang gizi. Selain itu masyarakat diharapkan untuk mengkonsumsi makanan bergizi, seperti protein hewani agar terhindar dari stuting, demikian dikatakan salah seorang dosen STIKes Mitra RIA Husada Jakarta, Daniah, S.SiT, MKM saat dihubungi awak media. Senin (30/01/2023).  

Menurut Daniah, maksud dan tujuan dosen STIKes MRHJ ikut serta dalam kegiatan ini karena beberapa dosen STIKes MRHJ adalah pengurus Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI), sedangkan IAKMI diundang oleh PERSAGI dalam rangka Hari Gizi Nasional dengan tema Gerakan Konsumsi Protein Hewani dalam mencegah stunting, katanya.

Suasana ceria di sekitar MONAS dan banyak masyarakat yang mempergunakan kesempatan ini untuk menikmati indahnya taman di sekitar MONAS diantaranya terlihat pengurus daerah AIKMI DKI Jakarta, Anggit, SKM, MPH dan Ati Nirwanawati, SKM, MARS

Dirinya menambahkan bahwa manfaat dari pengenalan konsumsi protein hewani kepada masyarakat agar nantinya Masyarakat Indonesia terhindar dari stunting dan kegiatan ini dilaksanakan di Monas karena dianggap tempat yang paling cocok untuk melakukan gerakan masyarakat atau jalan santai, selain luas Monas juga sebagai salah satu Maskot Jakarta, imbuhnya.

Kegiatan gerak jalan santai ini mendapatkan respon yang sangat baik dari masyarakat, karena masyarakat bisa memanfaatkan kegiatan ini dengan fasilitas yang disiapkan oleh panitia penyelenggara berupa tes gula gratis, tes kejiwaan gratis, konsultasi gizi gratis dan informasi kesehatan lainnya yang dibutuhkan masyarakat secara gratis, jelas Daniah. @MDP.

Mulyono PrawiroComment