Cuti Lansia bersama Rekan Satu Angkatan
Kecenderungan cerita yang sama berulang-ulang rupanya menjadi kebiasaan umum bagi lansia. Kalau cerita itu pada orang baru, lumayan bisa menarik. Tatapi kalau cerita itu pada keluarga yang sama dan tinggal se rumah, bisa jadi tidak menarik, apalagi kalau detailnya tidak berubah. Sasana Tresna Wreda RIA Pembangunan (STW-RP) / Panti Wreda yang ada di Cibubur dan didirikan oleh Ibu Tien Soeharto memiliki Tim Pengelola baru yang dinamis. Sebagai penghuni setiap orang bisa menjadi penyaji acara lain yang menarik, tidak kawatir pendengarnya bosan karena sama-sama usianya. Apalagi, Panti ini menyediakan sistem hunian mingguan atau bulanan. Sesama lansia kita berkumpul satu minggu mengenang kembali masa muda berbincang bersama mengenang masa dinas bersama-sama, beristirahat menjauh dari keluarga yang sibuk mengasuh, atau bersama merancang satu pertemuan yang menarik untuk umum. Atau merancang perjalanan keliling tanpa harus saling menunggu tetapi berangkat dari Panti bersama-sama. Alangkah indahnya mengulang masa muda di usia senja.
Atau tinggal dalam Panti belajar bersama teman-teman yang terlewat tidak terjangakau dimasa muda, misalnya suatu bahasa asing dan diakhiri dengan rancangan tour keliling buat praktik, suatu keindahan yang tidak terbayangkan. Panti Wreda di Cibubur menyediakan fasiltas ini untuk lansia dan pengawalnya dari Jakarta maupun dari luar Jakarta. Silahkan coba