Desa Cingkrong Kembangkan Wahana Wisata dan Edukasi

bale.jpg

Gedhe Nusantara Tim Kerja Desa dan Daerah Tertinggal, Kementerian Desa PDTT  melaporkan bahwa Pemerintah Desa Cingkrong telah mengembangkan destinasi wisata dan edukasi yang diperuntukkan bagi masyarakat umum. Wahana bernama D’ Bale Cingkrong dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) setempat. Pembangunan wahana ini memakan anggaran Rp 500 juta yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes).

D’ Bale Cingkrong terletak di Desa Cingkrong, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah tersebut diresmikan langsung oleh Bupati Grobogan pada 10 April 2019. Bupati Grobogan sangat mengapresiasi langkah Desa Cingkrong yang berani melakukan terobosan untuk pengembangan usaha BUMDes. Di D’ Bale Cingkrong tersedia sejumlah sarana edukasi, seperti taman lalu lintas dan pembuatan batik tulis. Kemudian, ada sejumlah wahana permainan, termasuk permainan tradisional dan permainan air. Spot selfie juga tersedia di dalam lokasi wisata. Tentu D’ Bale Cingkrong sangat cocok untuk tempat liburan keluarga.

Taman edukasi dan wisata itu dibangun pada lahan seluas 3.000 meter persegi. Di mana, lahan 1.500 meter persegi merupakan tanah desa dan sisanya merupakan lahan warga yang dipakai untuk lokasi outbond. Di area wisata terdapat fasilitas gerai kuliner yang beraneka ragam. Fasilitas itu membuka peluang masyarakat untuk mengembangkan usaha makanan dan minuman. Pemerintah Desa juga menekankan masyarkat untuk menjaga keseimbangan alam agar destinasi wisata tidak rusak.

Lokasi D’ Bale Cingkrong berada di belakang komplek balai Desa Cingkrong. Keberadaan unit usaha ini diharapkan mampu memberikan income bagi BUMDes ataupun PADes (Pendapatan Asli Desa) dan menyerap tenaga kerja dari masyarakat setempat.

 

Haryono SuyonoComment