Dekan Fakultas Tehnik Unmer Malang serahkan Masker
Dekan Fakultas Tehnik Unmiversitas Merdeka di Malang Prof. Dr. Agus Suprapto didampingi Ketua LPPM Universitas Dr. Pindo beberapa hari lalu menyerahkan Masker yang dikirimkan oleh Drs. Fajar Wiryono dan Drs. Rudi Lubis, masing-masing Ketua dan Sekretaris Yayasan Anugerah yang menerima sumbangan dari lembaga dan perorangan yang tidak mau disebut namanya, untuk diteruskan kepada keluarga prasejahtera, sejahtera I atau penyandang cacat atau penggiat usaha kecil di seluruh Indonesia. Sumbangan itu tidak terlalu banyak tetapi mengandung maksud untuk menggerakkan masyarakat membuat Maskernya sendiri secara gotong royong membantu keluarga prasejahtera dan sejahtera I di seluruh Indonesia. Posdaya yang ada di Desa dan dibentuk oleh kegiatan KKN Mahasiswa di seluruh Indonesia, termasuk oleh Universitas Merdeka di Malang dimasa lalu sungguh sangat berjasa mengembangkan Posdaya dan merangsang kegiatan gotong royong di antara sesama keluarga, utamanya merangsang keluarga yang lebih mampu membantu keluarga yang masih berjuang untuk menjadi keluarga yang mandiri.
Menurut Prof. Dr. Agus Suprapto penyerahan Masker yang dibuat oleh Kelompok Posdaya Ibu Yuli dari Bekasi itu kepada Posdaya di Malang diberikan kepada Ketua Posdaya Ibu Maria dan akan dilakukan oleh mahasiswa yang secara sukarela selama ini selalu melakukan pembinaan kepada banyak sekali Posdaya yang ada di Malang atau di daerah lainnya. Seperti diketahui Posdaya di Malang terbentuk sangat awal dalam rangka kegiatan Posdaya di awal tahun 2000-an dan sebagian dari Posdaya itu menjadi inti dari kegiatan Pembangunan Desa dan Masyarakat Desa yang diakukan dengan pengucuran dana desa yang melimpah, sehingga banyak para penggiat Posdaya sekaligus telah menjadi penggerak pembangunan desa dan bergabung dalam Badan Usaha Milik Desa atau Bumdes. Di kemudian hari diharapkan kegiatan Posdaya akan lebih marak apabila kemajuan desa bertambah tinggi dan serangan Virus Corona telah reda sehingga pembinaan mahasiswa dalam rangka Kuliah Merdeka bertambah marak. Semoga.