Wartedjo Tejo wibowo dilantik menjadi Ketua HIPPRADA Jawa Tengah

hipprada1.jpg

Hari ini Rabu 21 Agustus 2019 sekitar pukul 10.00 pagi Ketua Umum HIPPRADA, Himpunan Pandu dan Pramuka Wreda, Haryono Suyono, melantik Wartedjo Tedjo Wibowo aebagai Ketua Hipprada Jawa Tenah masa bakti 2019 - 2023 di Lantai 4 Gedung Dekranasda Pramuka Jawa Tengah, Jalan Pahlawan 8 Semarang. Pelantikan itu dilakukan bersama dengan pelantikan Dr. H. Ir. Sri Priyono MSi, Sekda Jateng sebagai salah satu sesepuh Pembina, Penasehat dan para Pengurus lainnya disaksikan oleh wakil-wakil dari Pengurus Gerakan Pramuka Jateng serta Pengurus Hipprada dari Kabupaten Kota yang datang dari seluruh Jawa Tengah. Hadir juga Farli dari Hipprada pusat dan Prof. Dr. Totok Sumaryanto dari Unes di Semarang

Denagn pelatikan tersebut, maka sejak saat itu Wartedjo Tedjo Wibowo resmi menjadi Ketua Hipprada Provinsi Jawa Tengah yang memimpin seluruh jajaran di seluruh provinsi, kabupaten dan Kota di seluruh provinsi. Seperti diketahui Hipprada beranggotakan pandu dewasa atau pandu yang telah berusia lanjut yang ingin tetap memandu sepanjang hayat. Organisasi Hipprada memiliki cabang di seluruh Indonesia dan menginduk beraviliasi pada Organisasi Pandu senior dunia dengan kegiatan antar bangsa di seluruh dunia.

Pada kesempatan itu Sekda Jawa Tengah, Dr. H. Ir. Sri Priyono MSi, mewakili Wakil Gubernur Jawa Tengah selaku Ketua Dewan Pembina minta agar ditumbuhkan kerja sama sinergy yang erat antara Pramuka dan Hiprada tidak saja karena Hipprada berasal dari Pramuka yang bertambah dewasa dan tua tetapi kebersamaan itu akan memberi dampak yang positif terhadap pengabdian kepada masyarakat Jawa Tengah melalui program dan kegiatan yang membawa manfaat pada pembangunan di Jawa Tengah.

Sambil memuji kinerja Hipprada Jawa Tengah Kak Sri Priyono yang mebacakan Pidato Wakil Gubernur memesankan agar segera disusun program bukan hanya untuk Hipprada tetapi juga untuk masyarakat Jawa Tengah pada umumnya. Tauladan para anggota Hipprada yang dalam usia tidak muda akan menjadi contoh yang sangat positif bahwa sesungguhnya dedikasi dan pengabdian kepada masyarakat tidak ada hentinya.

Ketua Umum Hipprada Haryono Suyono yang memberi sambutan setelah Kakak Sri Priyono mengundang Pengurus di tingkat Provinsi, Kabupaten dan Kota untuk mengundang anggota melakukan berbagai kegiatan ke desa yang dewasa ini sedang membangun dengan gegap gempita. Di semua desa telah dibangun fasilitas untuk anak batita dan balita untuk masuk PAUD dan sekolah di luar rumahnya, padahal banyak bapak dan ibu muda karena adanya pembangunan yang luas dan makin terbukanya kesempatan bekerja, suami istri bekerja di luar rumah. Para anggota Hipprada dapat menjadi pengantar anak batita dan balita masuk PAUD dan menemani anak-anak itu sampai orang tuanya pulang kerja.

Kalau perlu anggota Hipprada dapat membentuk Bumdes untuk menolong mengasuh anak batita dan anak balita sementara orang tuanya bekerja. Para anggota Hipprada dapat pula membentu Bumdes untuk sama-sama mengasuh penduduk lanjut usia yang jumlahnya makin meledak, atau membantu Badan Usaha milik Desa yang melayani kebutuhan masyarakat secara rutin dan bahkan menunggu dan membantu memelihara tempat-tempat indah sebagai wahana turis dan membuat rumah tinggalnya yang sepi karena anak-anak sudah mentas dan berumah sendiri mengubah rumah menjadi “home stay” untuk turis yang menikmati pemandangan indah di pedesaan.

Hip2.jpg

Akhirnya Ketua Umum HIPPRADA pada kesempatan itu mengajak seluruh jajaran membulatkan tekad memperbaharui program dan kegiatan, yang relatif sudah berumur, menjadi suri teladan untuk generasi balita, generasi muda dan generasi dewasa memperkuat kemampuan dan mutu diri, memberikan penghargaan kepada sesama anak muda dan seniornya serta menjalin kerja sama yang erat sesama rekan dan sesama generasi dan generasi yang lebih muda dalam persatuan dan kesatuan sebagai modal kekuatan bangsa yang kompak menuju kepada Indonesia emas yang lebih gemilang, mandiri dan lestari. Semoga.

Haryono SuyonoComment