​Haryono: Marilah Belajar dari Rakyat

Ketua Tim Pakar Kementerian Desa PDTT Prof Dr Haryono Suyono saat menyampaikan ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional di Kampus Universitas Trilogi Jakarta.

Ketua Tim Pakar Kementerian Desa PDTT Prof Dr Haryono Suyono saat menyampaikan ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional di Kampus Universitas Trilogi Jakarta.

(GEMARI.ID) Jakarta – Kamis pagi 2 Mei 2019 ini Ketua Tim Pakar Kementerian Desa PDTT Prof Dr Haryono Suyono turut menyampaikan ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang bertepatan dengan hari ini di Kampus Univesitas Trilogi Jakarta. Hardiknas ditetapkan pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara pada 2 Mei 1989 silam sebagai tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa.

Bertepatan dengan Hardiknas, Prof Haryono pun menyampaikan apresiasi atas pesatnya dunia pendidikan yang berkembang di tanah air. “Setelah sekian tahun sejak dicetuskan hari pendidikan nasional, mulai dari Ki Hadjar Dewantara, kepemimpinan Pak Harto dan semua presiden termasuk yang terakhir Bapak Jokowi, kita telah mendidik rakyat. Sekarang waktunya, kita belajar dari rakyat, karena rakyat luar biasa kemajuannya,” ujar Menko Kesra dan Taskin era Presiden HM Soeharto dan BJ Habibie ini dalam sambutannya memperingati Hari Pendidikan Nasional.

Sekarang ini, lanjut pria kelahiran Pacitan, Jawa Timur, 6 Mei 1938, para pemimpin di desa mempunyai kreativitas yang tinggi untuk membangun desa dan membangun masyarakat desanya. “Bahkan di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, saat ini sudah ada suatu model, untuk membuat peta keluarga atau roadmap pembangunan keluarga dan pembangunan  desa melalui sistem digital,” ungkap Prof Haryono.

Oleh karena itu, dirinya pun mengajak seluruh lapisan masyarakat, untuk belajar dari desa. “Marilah, kita tidak perlu malu-malu belajar dari desa, membangun tanah air dan bangsa menuju bangsa yang sejahtera, mandiri dan disegani dunia,” ucap pria yang meraih S2 dan S3 dari Universitas Chicago, Amerika Serikat ini seraya menyampaikan kembali ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional bagi seluruh rakyat Indonesia. Selamat! ADS

.

Ade SudrajatComment