Workshop Public Speaking dan Personality untuk Tenaga Kesehatan Generasi Milenial

Gemari.id - JAKARTA : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mitra RIA Husada (SMRH) mengadakan Workshop Public Speaking and Personality, dengan tema "Explore Your Speaking Skills & Personality to Lead the Future" di Gedung Pandan Sari, Taman Wiladatika Cibubur, Kamis, 11 April 2019. Acara yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) ini, dihadiri oleh narasumber yang berkompeten di bidangnya. Salah satunya Ketua SMRH, Dr. H. Hakim Sorimuda Pohan, SpOG.


Beliau memberikan bekal kepada generasi muda yang hadir dalam acara workshop, bahwa generasi milenial saat ini jangan sampai melupakan sejarah dan harus menghargai bangsanya sendiri.


Selain Ketua SMRH, narasumber lainnya yang hadir yaitu David Rizal, jurnalis, reporter dan presenter lipuran 6 SCTV. Heru herdiawati, SSiT, MH, Dosen, pengurus pusat IBI, PJ Hukum PP IBI, konsultan dan koordinator pelatihan P2KS dan dipandu oleh moderator Ashar Nuzulul Putra ,SKM, M.Epid, parktisi kesehatan masyarakat MTKI dan dosen.


Workshop ini dihadiri kurang lebih 350 peserta dari berbagai kampus, dosen, mahasiswa dan karyawan. Ketua panitia, Nadia Iliani, menyampaikan bahwa tujuan diadakan workshop ini agar peserta workshop, mahasiswa dan tenaga kesehatan memiliki kepribadian yang baik. “Tujuan dilaksanakan workshop ini adalah memberikan peserta bekal keterampilan untuk menjadi seorang public speaker dan tenaga kesehatan yang mempunyai kepribadian yang baik.”


Acara ini ditutup oleh penampilan Guest Star Laki Band Official, grup musik yang beranggotakan 6 orang yaitu Abidzar Al Ghifari (Putra Alm. Ustad Jefri Al Buchori), Dika, Ramadhan Kusumah, Kafka Afdal, Rezha Malvin dan Rakhan Devana. (Sumber : Stikes-rmh)

upload.jpg

Ketua STIKes MRH, dr Hakim Sorimuda Pohan, SpOG saat membuka acara

upload.jpg

Salah satu narasumber sedang memberikan materinya 

upload.jpg

Setelah selesai acara, para mahasiswa berfoto bersama

Mulyono PrawiroComment