STIKes Mitra RIA Husada Jakarta Gelar Rakor Evaluasi Kinerja dan Bahas Rencana Program 2025
GEMARI.ID-CIBUBUR. Hari ini STIKes Mitra RIA Husada Jakarta mengadakan Rapat Koordinasi untuk mengevaluasi kinerja tahun yang lalu, hal ini mengacu kepada rencana strategis tahun 2021-2025 dan Rakor ini memang rutin kita lakukan dengan tujuan untuk mengidentifikasi pencapaian kinerja yang sudah disusun, ditetapkan di dalam Renstra tahun berjalan, kalau untuk tahun ini, tahun 2004 yang baru saja kita lalui itu tercapai sesuai kinerja yang sudah ditetapkan itu, demikian dijelaskan Ketua STIKes Mitra RIA Husada, Sri Danti Anwar seusai memimpin Rakor kepada Tim Gemari.id di kampusnya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur. Selasa (14/01/2025).
Lebih lanjut ia mengatakan, Rakor ini juga untuk mengidentifikasi, apakah ada hambatan, kendala dalam pencapaian terget-target kinerja, kemudian evaluasi ini juga sebagai bentuk akuntabilitas kami, karena nanti hasil dari Rakor ini akan dibuat dalam bentuk laporan kinerja dan juga rencana kerja tahun berjalan. Laporan ini nantinya akan dibuat dokumen dan akan diserahkan kepada yayasan, dalam hal ini Yayasan Karya Bhakti RIA Pembangunan (YKBRP). Kemudian Rakor ini juga penting untuk melihat kembali, apakah target-target kinerja yang sudah ditetapkan itu memang sudah menjawab visi misi STIKes MRHJ yang sudah susun, karena di dalam visi misi itu memang ada beberapa substansi yang perlu kita capai, misalnya terkait dengan manajemen dan pelayanan kesehatan, terkait dengan misinya, pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi, apakah itu memang sudah menjawab, katanya.
Lebih lanjut Sri Danti Anwar menambahkan, Rakor ini juga bertujuan untuk saling meningkatkan koordinasi, jejaring kerjasama dan komunikasi yang ada di STIKes Mitra RIA Jakarta, dan yang terakhir tentu Rakor ini juga penting untuk kita mencari solusi-solusi yang kita harapkan bisa dicapai untuk menjawab hambatan dan tantangan untuk dijawab nanti di tahun berikutnya, yaitu target kerja tahun 2025. Rakor ini mengundang seluruh jajaran yang ada di STIKes MRHJ, baik itu bagian akademik, non akademik, bagian penelitian pengabdian kepada masyarakat maupun juga pengendalian mutu internal. Jadi semua jajaran diundang untuk menyampaikan paparannya, kita diskusikan dengan memberikan masukan, arahan dan dihadiri juga oleh Yayasan, dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Badan Penyelenggara, Dr Mulyono D Prawiro, imbuhnya.
Mantan Sekretaris Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ini menyampaikan, hasil laporan kalau kita lihat secara keseluruhan, 85% itu mencapai targetnya, sekitar 15% itu masih menjadi PR bersama, dan ia berharap tentu bisa dijawab di tahun 2025. Ia menyadari, tantangan yang dihadapi bukan hanya masalah budget, tetapi bagaimana juga meningkatkan komitmen, terutama para dosen ini untuk punya motivasi, untuk meningkatkan studinya sampai S3. Walaupun bagaimana ini juga penting di STIKes MRHJ untuk menambah jumlah S3-nya, dalam rangka untuk memberikan bobot terhadap kampus ini, maupun untuk akreditasi juga itu menjadi salah satu kriteria juga terkait dengan SDM dosen, yang perlu ditingkatkan maupun juga jabatan fungsional Lektor Kepala, itu juga tantangan kita berikutnya.
Selain itu, tantangan berikutnya adalah bagaimana meremajakan sarana prasarana yang ada, baik itu dari sisi gedung-gedung yang ada di kampus, maupun juga dari sisi kendaraan operasional itu juga masih menjadi kendala. Nah, tentu ada beberapa strategi yang akan dilakukan dari masing-masing, baik itu dari bidang Akademik, Non-Akademik, maupun juga dari penelitian pengabdian masyarakat dan pengemdalian mutu internal, mereka juga sudah mencari berbagai solusi antara lain bagaimana meningkatkan kerjasama dengan berbagai stakeholder terkait, dan dari sisi penelitian, kerjasama dengan lembaga-lembaga penelitian. Sebetulnya kita sudah punya MOU juga dengan BRIN.
Ia berharap ke depan kerjasama dengan BRIN itu bisa dimanfaat lagi, apakah itu untuk pengembangan dosen-dosen di bidang penelitiannya, kemudian juga bagaimana berkolaborasi untuk Joint Research misalnya, atau juga untuk pengembangan jurnal penelitian. Ia sangat harapan MOU dengan berbagai kementerian atau lembaga maupun juga pemerintah daerah itu dijadikan acuan bagi setiap unit kerja yang ada di STIKes MRHJ, terutama Prodi yang sebagai Kor-nya perguruan tinggi ini bisa lebih aktif memanfaatkan kerjasama yang sudah kita lakukan sebelumnya, harapannya. @mulyono_dp