Hasil Produk UPPKA BKKBN Gorontalo Laku Keras di Pameran dan Gelar Dagang

Salah seorang penunggu Stand UPPKA BKKBN Gorontalo, Supandri Igirisa terlihat sedang melayani pengunjung yang ingin membeli produk yang dipamerkan

GEMARI.ID-SEMARANG. Salah satu Stand yang menarik dan patut dikunjungi di Pameran dan Gelar Dagang UPPKA UMKM yang digelar di Semarang adalah Stand dari UPPKA BKKBN Gorontalo. Saat Tim GEMARI.ID, Dr Mulyono D Prawiro berkunjung ke Stand tersebut disambut dengan baik oleh penunggu stand yaitu anak mudah yang sangat semangat dan terlihat memiliki masa depan yang cerah. Anak mudah itu sangat berapi-api dan bangga sambil menunjukkan produk hasil UPPKA yang dipamerkannya. Anak muda itu bernama Supandri Igirisa, salah seorang staf BKKBN Provinsi Gorontalo. Sabtu (29/06/2024).

Kepada Tim GEMARI.ID, Supandri Igirisa menyampaikan perasaan dan kegembiraannya, karena saya masih baru jadi belum punya pengalaman di tahun-tahun sebelumnya, jadi saya merasa ya meriah sekali acara di Pameran dan Gelar Dagang UPPKA UMKM di Semarang ini, jadi semua BKKBN perwakilan se Indonesia itu berkumpul, silaturahmi di sini, selain silaturahmi itu juga membawa marwahnya itu produk-produk UPPKA hasil produksi Gorontalo juga. Semua perwakilan diambil produknya dari UPPKA Gorontalo, kami dari Gorontalo itu ada 10 orang, jadi ada juga dari masing-masing kabupaten/kota dan ada juga PJ Gubernur. Saya merasa kegiatan ini sangat meriah, event yang sangat luar biasa, katanya

Stand Pameran UPPKA BKKBN Provinsi Gorontalo saat dikunjungi oleh salah seorang yang ingin membeli produk-produk UPPKA hasil produksi dari Gorontalo

Di Stand UPPKA BKKBN Gorontalo ini ada beberapa produk yang dijual, yang khas dari Gorontalo itu ada kue pia, ada kue Kerawang, kue Kerawang itu selain dibuatkan kainnya, dibuatkan juga kuenya, kue Karawang kue kering, jadi di dilukis pakai tangan itu, kalau kain Karawang itu di sulam pakai tangan juga, jadi belum pakai mesin. Ada juga abon ikan tuna, ada biskuit putar belibidu, ada keriping keju, ada sambal roak, ada sambal terasi, sama sambal ikan Sagela. Itu hasil produk perwakilan dari kelompok UPPKA di Provinsi Gorontalo, jelasnya.

Dirinya melihat responnya masyarakat, pengunjung di pameran sangat baik, banyak juga peminatnya, ini sudah banyak yang laku, Alhamdulillah. Banyak yang suka apalagi itu kue Karawang sama sambal, sama kue pia, sudah laku habis semua. Dia berharap ke depan semoga para pengusaha-pengusaha di Gorontalo, khususnya untuk kelompok-kelompok usaha UPPKA, bisa meningkatkan produksi mereka, karena produk-produk mereka ini sudah terkenal, sudah banyak yang membeli dari provinsi-provinsi selain Gorontalo. Mudah-mudahan kita sampai di Gorontalo akan sampaikan, bahwa ini produknya banyak yang minat, jadi harus tingkatkan produksinya. Mudah-mudahan di HARGANAS tahun yang akan datang juga akan lebih banyak lagi produk yang akan dibawa. Selain itu ia mengharapkan UPPKA dapat memproduksi kerajinan atau kuliner-kuliner yang berkualitas agar bisa diekspor, harapannya. @mulyono_dp