Peningkatan Pendidikan bagi Bidan Desa
(GEMARI) Banjarmasin - Kamis, 28 Maret 2019 lalu di Banjarmasin, Ketua Umum PWRI yang juga Ketua Tim Pakar Kementerian Desa Prof Dr Haryono Suyono didampingi Sestama BKKBN, H Nofrijal, MA berbincang dengan Sekda Provinsi Kalimantan Selatan, Drs H Abdul Haris, MSi soal peningkatan pendidikan bagi bidan desa.
Langkah itu sangat penting untuk peningkatan kualitas bidan desa. Menteri Kependudukan dan Kepala BKKBN era Presiden HM Soeharto ini pun merekomendasikan para bidan desa agar bisa melanjutkan pendidikannya ke STIKes MRH Jakarta.
Di sela perbincangan itu, pria kelahiran Pacitan, Jawa Timur, 6 Mei 1938 ini juga mengusulkan pembangunan tempat Parkir Bertingkat bagi kendaraan roda 4 untuk lahan sempit di kota-kota besar. ADS