Reuni SMA 4Bhe Yogyakarta akan sangat meriah
Empat orang tamatan lulusan SMA 4Bhe Yogyakarta, Agus Awali (Angkatan 82), Etty (Angakatan81), Indra (Angkatan85) dan Antik (Angkatan 81), mewakili Panitia Reuni SMA IVB Negeri itu yang ke 14 (1950 – 2020) pada Selasa 23 Desember 2019 telah mengadakan silaturahmi pada “kakak kelas”- nya Haryono Suyono angkatan tahun 1954 – 1957 di kediaman Jalan Perdatam, Jakarta. Kedatangan ke empat tamatan SMA 4Bhe yang sangat terkenal di Yogyakarta itu membawa pesan rekan-rekannya sesama anggota Panitia dari berbagai Angkatan yang telah sepakat dengan Kepala Sekolah SMA 4Bhe di Yogyakarta dan para guru lainnya akan memperingati Lustrum yang ke 14 dengan sangat meriah di Yogyakarta. Mereka juga mengabarkan bahwa beberapa acara telah diselenggarakan oleh Sekolah itu di Yogyakarta atau oleh Panitia di daerah, khususnya dalam lingkungan sekolah atau di esa-desa di sekitar sekolah di Yogyakarta. Sambil menunggu hari H, Panitia terus mengadakan pelacakan atas lulusan dan alamat para lulusan yang tersebar di seluruh Indonesia, sekaligus mengajak agar pada tanggal 18 Januari 2020 nanti, meringankan langkah berkumpul di Yogyakarta guna memperingati hari-hari sangat indah tatkala mereka menyiapkan diri agar bisa menjadi manusia berkualitas guna membangun keluarga dan bangsa Indonesia yang sangat dicintainya.
Panitia Reuni Alumni SMA 4Bhe yang dipimpin oleh Agus Awali yang dilindungi oleh Kepala SMA IVB Negeri dan di dukung Penasehat Panitia Prof. Dr. Eddy Suardi Hamid, MEc, mantan Rektor UII dan beberapa Perguruan Tinggi itu meminta kepada semua lulusan SMA 4B Negeri di Yogyakarta, baik yang telah mendengar atau belum tentang Rencana Reuni Akbar itu untuk segera menghubungi Panitia di Yogyakarta dengan alamat SMA IVB Negeri Yogyakarta, atau melalui Ketua Panitia Agus Awali dengan nomor HP 081380007963 atau Kepala Sekolah di tempatnya di Yogyakarta. Sampai hari ini diperkirakan akan hadir sekitar 3.000 lulusan dan siswa SMA 4Bhe yang maju tersebut. Para peserta diajurkanmnegirim ukuran kaos kepada Ludfi Nuryono no WA +62 819 049 atau +62 816 682 829 untuk dipergunakan dalam acara Nostalgia pada tanggal 18 Januari 2020 nanti.
Ke empat anak muda yang semuanya berjuang sebagai wirausahawan, tidak ada yang menjadi Pegawai Negeri, beersama rekan-rekannya membawakan Acara dengan tema Gandheng, Gendhong, Guyub. Gojek, Gayeng, Ngrabuk Paseduluran itu akan diisi dengan upacra bendera, dilanjutkan dengan Perjalanan Nostalgia dari Gedung SMA lama di Kotabaru ke Gedung Idaman SMA 4 baru di Karang Waru dilanjutkan dengan Musyawarah Nasional di Gedung SMA baru. Malam harinya akan diadakan Malam Keakraban yang merupakan puncak acara di Gedung Yogya Expo Center di Yogyakarta. Konon yang sejak SMA sudah sering menjadi jago menyaji, di beri ijin melanjutkan kariernya menjadi penyanyi ulung di malam keakraban dan para pemuja di persilahkan bertepuk tangan, biarpun suara penyanyinya tidak lagi semerdu seperti dulu. Yang kariernya unggul dalam perjuangan hidupnya boleh pasang dada biarpun yang lain tidak peduli karena tidak ada upacara pemberian bintang kehormatan. Konon, Panitia tidak melarang para alumni untuk “berkiprah” pada malam keakraban tersebut. Bahkan, saya usulkan, yang belum bayar tahu dan tempe bacem yang di makannya selama di SMA 4Bhe, boleh bayar kontan dengan dilengkapi bunga utang yang belum di bayarnya. Yang “wajib”, semua alumni yang cinta almamaternya, di mohon dengan hormat datang beramai-ramai, kalau bisa dengan istri, anak-anak dan cucunya, atau yang baru lulus dan belum nikah boleh datang dengan pacarnya. Catatan Panitia adalah jangan lupa membayar kontribusi atau menjadi sponsor yang sangat diharapkan. Selamat Reuni Akbar di tahun 2020 yang penuh pesona. Semoga.