KUNJUNGAN TIM PAKAR KEMDES KE GORONTALO MENCATAT KEMAJUAN

Nelson-P.jpg

Setelah berkunjung ke Madiun, dengan fasilitasi Ibu Kepala NKKBN Ibu Siti ubaidah, guna mencatat dan direncanakan membukukan kegiatan Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro, dan aparatnya,  khususnya dalam kegiatan “Saba Desa” atau yang biasa disebut “sambang Desa”, yaitu berkunjung ke desa, menginap di desa dan bersama dengan punggawa desa dan rakyat yang berminat membahas maslah yang ada di desa, rencana dan kegiatan operasional pembangunan di desa, maka minggu ini suatu Tim yang intinya Setyadi, Yuda serta rombongannya akan berkunjung ke Gorontalo, Khususnya bertemu dengan dua orang Bupati, Bupati Gorontalo, Prof. Dr. Ir. Nelson Pomalingo, MPd dan Bupati Bone Bolango, H. Hamim Pou SKom, MM dan aparat intinya. Dari Gorontalo konon Rektor Universitas Muhammadiyah, Dr dr.  Isman Yusuf, Dr. Hasyim  dan dosen lainnya diharapkan bergabung memperkuat Tim dari Jakarta.

Hamim.png

Seperti Bupati yang maju lainnya, kedua Bupati ini konon memiliki kiat-kiat yang dianggap bisa ditiru oleh Pejabat Kabupaten lain dalam pembangunan yang gegap gempita dewasa ini, khususnya dalam pengembangan manajemen pembangunan desa dalam era industri 4.0 serta dalam mengawal pembangunan dengan sumber daya manusia yang serba terbatas dewasa ini. Salah seorang Bupati adalah Guru Besar Pendidikan ahli kependudukan dengan pengalaman luas sebagai Rektor dan seorang lainnya adalah ahli komunikasi yang untuk waktu lama telah berkecimpung sebagai wartawan yang kemudian terjun dalam pemerintahan dengan pengalaman sangat luas konon berhasil menghadirkan sistem digital yang sangat luas dalam berbagai sistem pemerintahan kabupaten sampai ke tingkat desa secara masif. Kementerian Desa PDTT ingin mendokumentasikan kegiatan dua orang Bupati itu dalam mengantar pembangunan desa dan masyarakat desa di daerahnya yang masih jauh tertinggal tetapi digarap dengan sistem modern serta dikombinasikan dengan pendekatan manusiawi berbudaya, pendekatan masyarakat yang menghargai sentuhan pribadi sosiologis yang mengena. Semoga misi luhur untuk saling berbagi tersebut mendapat dukungan dan kemudahan. Amin.

Haryono SuyonoComment