Penulis Handal dari STIKes Mitra RIA Husada Jakarta
Siti Khodijah, penulis handal dari STIKes Mitra RIA Husada Jakarta, saat menerima Piagam Penghargaan
GEMARI.ID-JAKARTA. Salah satu dosen STIKes Mitra RIA Husada Jakarta yang biasa mengajar di mata kuliah Pembangunan Karakter dan Pendidikan Agama Islam, Siti Khodijah saat dihubungi Tim Gemari.id menjelaskan, bahwa dirinya mengucapkan kembali terima kasih karena telah mendapatkan nomor Handphone Dr Dewi Motik, yang pernah menjadi bossnya saat masih muda. Ia sangat senang dan bersyukur serta mengucap, Alhamdulillah bisa kembali berkirim pesan dengan beliau (Dr Dewi Motik), karena sempat terputus hubungan sejak tahun 2010. Jum’at (11/04/2025).
Kandidat Doktor dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini mengucapkan terima kasih atas apresiasi Tim Gemari.id terhadap karya-karyanya. Ada 11 buku yang ditulis, ada 1 buku yang ditulis sendiri dan mayoritas adalah buku kolaborasi (book chapter) yang ditulis diantaranya, bersama para dosen se Indonesia, dosen di bawah naungan LLDIKTI wilayah III, dan 1 ada hasil karya kolaborasi dengan Kaprodi Kesmas dan mahasiswa STIKes MItra RIA Husada Jakarta.
Sebagai dosen di STIKes Mitra RIA Husada Jakarta, ia merasa bangga dan alhamdulillah mayoritas karyanya baik buku-buku dan artikel nasional juga internasional banyak termotivasi dari dosen-dosen dan juga atasannya di kampus. Ia sangat bersyukur dan berbahagia bisa mengenal para pendidik di STIKes Mitra RIA Husada Jakarta yang banyak memacu inspirasi berpikir dan berkarya, paparnya.
Seusai menerima Piaga Penghargaan, Siti Khodijah berkesempatan untuk berfoto bersama Pimpinan STIKes MRHJ dan juga Ketua dan Sekretaris Badan Penyelenggara
Lebih lanjut ia menambahkan, dalam mengajar pada Mata Kuliah Pembangunan Karakter, mata kuliah ini adalah mengajarnya soft skill kepada mahasiswa agar mereka siap saat di dunia kerja, di berbagai lingkungan dengan berbagai karakter manusia yang tentu berbeda, dimana mahasiswa bisa mengorganizer (mengatur) dirinya, dan berdampak saat melakukan pelayanan pada masyarakat. Selain itu menanamkan jiwa kepemimpinan, manajeman yang baik, etika, etiket, komunikasi baik verbal dan non verbal. Dalam mata kuliah ini ada namanya materi konsep diri, dimana mahasiswa bisa lebih mengenal dirinya, menemukan potensi diri dan mampu beradaptasi dengan baik, imbuhnya.
Dirinya yakin, bahwa banyaknya sarjana yang akan lulus setiap tahunnya, ribuan bahkan jutaan dari berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta, lulusan dengan soft skill baik dan mumpuni, InsyaAllah akan mampu berdaya saing dan tangguh. Kandidat doktor dalam bidang Pendidikan Agama Islam dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini menyatakan, bahwa karyanya termasuk disertasinya berkaitan dengan pendidikan karakter, dan juga jabatan fungsional dosen dari pemerintah sebagai dosen ahli dibidang pendidikan karakter, jelasnya. @mulyono_dp