BKKBN Sulawesi Utara Siap Membantu Memfasilitasi Kegiatan JuKen
Pengurus Perkumpulan Juang Kencana (JuKen) Sulut saat pertemuan dengan Kepala Perwakilan BKKBN Sulut di Manado
GEMARI.ID-MANADO. Beberapa hari yang lalu Pengurus JuKen Provinsi Sulawesi Utara melakukan pertemuan perdana dengan Kepala Perwakilan BKKBN yang baru dr Jeane Winokan, MAP, dengan tujuan menyampaikan laporan pelaksanaan program JuKen tahun 2024 dan rencana program tahun 2025, demikian disampaikan Ketua JuKen Provinsi Sulawesi Utara, Onnyke Masengi, MAP kepada Tim Gemari.id melalui pesan singkatnya. Senin (17/02/2025).
Menurutnya, kehadiran Pengurus JuKen di kantor BKKBN diterima dengan baik oleh Kepala Perwakilan BKKBN, dr Jeane Winokan, MAP yang didampingi Ferow Ratu, S.Kom, Ketua Pokja Humas BKKBN Provinsi Sulawesi Utara. Sementara itu, Ketua JuKen hadir bersama Yan Kindangen S.Sos, Sekretaris, Jeane Tirajoh, Bendahara dan Jemmy Pantow, Bidang Organisasi JuKen, katanya.
Ketua JuKen Provinsi Sulut, Onnyke Masengi, MAP menyampaikan Seragam Nasional JuKen kepada Kepala Perwakilan BKKBN Sulut, dr Jeane Winokan, MAP,
Ia mengharapkan Kemitraan JuKen dan BKKBN akan terus terjalin dan bahkan lebih ditingkatkan, terutama program prioritas yang segera akan dilaksanakan, yaitu program pemberdayaan Lansia dan juga kerjasama dengan Lembaga kelompok Lansia Indonesia. Ia mencontohkan saat ini Kota Tomohon memiliki anggota berjumlah 13.900 orang.
Pertemuan perdana yang berlangsung pada hari Jum’at, 15 Febuari 2025 lalu, Ketua JuKen Provinsi Sulawesi Utara sempat memberikan Seragam Nasional JuKen kepada Kepala Perwakiln BKKBN, dr Jeane Winokan, MAP, sebagai tanda kebersamaan dalam kemitraan JuKen dan BKKBN.
Seusai pertemuan dilanjutkan dengan foto bersama Pengurus JuKen dan Kepala Perwakilan BKKBN Sulawesi Utara
Dalam pertemuannya, Onnyke Masengi menjelaskan, bahwa Kaper BKKBN Sulut berjanji dan siap memfasilitasi kegiatan Juken Sulawesi Utara, yang menurut rencana, tanggal 20 Februari 2025 mendatang, Kaper BKKBN akan mengukuhkan Pengurus JuKen Kota Tomohon. Disamping itu BKKBN akan memfasilitasi pembentukan JuKen Kabupaten/Kota di seluruh Sulawesi Utara yang belum terbentuk, jelasnya. @mulyono_dp