Buku Baru Tentang Prof. Dr. H. Parji M.Pd.

Hari ini Minggu tanggal 26 Februari 2023 melalui kiriman Pos kami terima buku baru tentang Prof. Dr. H. Parji M.Pd guru besar yang Rektor Universitas PGRI di Madiun. Buku ini disunting oleh sahabat kami Joko Indro Tjahyono BSc, SP, MPd penulis auto biografi yang berpengalaman.  

Buku nersampul biru itu secara lengkap didahului dengan pengantar tokoh-tokoh sahabat Prof. Parji dari berbagai profesi dan daerah yang memberi kesan bahwa tokoh yang ditulis dalam biografi tersebut banyak memiliki sahabat erat, saling menghargai dari berbagai kalangan dan daetah. Tidak mustahil bhwa dalam lingkungan PGRI beliau terpandang dan  dan mendapat kepercayaan tinggi.

Pada waktu gencar-gencarnya sebagai Ketua Yayasan Damandiri, kami mengembangkan Pos Pemberdayaan Keluarga (Posdaya) melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) melalui berbagai Perguruan Tinggi. Kami sempat mengadakan kerja sama dengan Universitas PGRI di Madiun dengan sangat erat.

Kami melihat dan berpengalaman bahwa Perguruan tinggi binaan beliau di Madiun, biarpun dari kota kecil, memiliki kemampuan dan ketrampilan yang unggul.

Oleh karena itu dalam berbagai kesempatan lain di luar KKN kami selalu undang beliau sebagai salah satu nara sumber dalam Acara “Haryono Show” melalui siaran Televisi maupun system wawancara media sosial melalui Zoom.

Dalam berbagai Acara tersebut selalu terbukti bahwa pikiran-pikiran dan cara pandang beliau tentang berbagai aspek pembangunan melalui peningkatan mutu sumber daya manusia sangat cocok dengan kondisi bengsa yang ada pada waktu itu serta pada hari ini. Hanya sayang bahwa beliau tinggal di Madiun sehingga praktis hanya berkiprah melalui PGRI yang relative terbatas tetapi tidak aktif dalam perjuangan kaum intelektual di Ibu Kota Jakarta.

Namun demikian pikiran-pikiran cemerlang beliau selalu kita tonjolkan dan memiliki dampak pada kegiatan mahasiswa menyiapkan diri sebelum KKN dimana pada waktu kuliah persiapan, tidak ada satupun mahasiswa beliau meninggalkan bangku untuk keluar ruangan ijin buang air kecil atau sekedar bosan mengikuti materi yang diberikan. Suatu contoh unjuk disiplin yang ditunjukkan para mahasiswa atas komitmen yang diajarkan pada semua mahasiswa sebagai calon guru pada para siswa di sekolah yang akan diasuhnya.      

Kami yakin bahwa buku ini sangat berguna bagi para anggota PGRI yang memiliki komitmen yang sama tingginya mendidik calon pejuang bangsa, khususnya menjelang Indonesia emas pada ulang tahun kemerdekaan RI yang ke seratus nanti. Kepada Prof Dr. Parji MPd kami ucapkan selamat atas penerbitan buku biografi yang bisa menjadi panutan rekan-rekan lain yang sedang berjuang atau sudah berjuang dengan gigih tetapi belum sempat mencatat jiwa dan semangat perjuangannya. Kepada pengumpul bahan Bapak Joko kami sampaikan salut atas kesabaran beliau mengumpulkan bahan dan meramunya dalam sistematika yang enak dibaca.

Mari kita sebarkan buku ini sebagai bekal perjuangan yang doberikan oleh seorang anak petani yang berhasil menerobos dan masuk dalam jajaran intelektual yang sangat terhormat. Kami haturkan salam perjuangan danj berhasil.

Haryono SuyonoComment