STIKes MRH Jakarta Bekerjasama Dengan RSUD Ciracas Menggelar Vaksinasi
GEMARI.ID-Jakarta. Hari ini Senin, 27 September 2021, Bertempat di Gedung Utama STIKes Mitra RIA Husada di kawasan Cibubur, Jakarta Timur telah digelar acara kegiatan Vaksinasi untuk masyarakat di wilayah Cibubur dan sekitarnya. Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama antara STIKes Mitra RIA Husada Jakarta dengan RSUD Ciracas. Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Ketua STIKes MRH Jakarta, Dra Sri Danti Anwar, MA, Ketua Badan Penyelenggara, Dr. dr. Andi Julia Rifiana, M.Kes, Dewan Penyantun, dr. Srihartati P Pandi, MPH dan Wakil Ketua I, Imelda, SST,SKM.,M.Keb.
Ketua Yayasan Karya Bhakti RIA Pembangunan atau YKBRP, Efin Soehada, SE, MSi dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di STIKes Mitra RIA Husada Jakarta kepada seluruh hadirin dan tamu yang menghadiri acara ini, baik pasien dan seluruh tim tenaga kesehatan dari RSUD Ciracas maupun kepada masyarakat yang akan di vaksin.
Lebih lanjut ia mengajak dan memohon kiranya kerja sama antara STIKes MRH Jakarta dengan RSUD Ciracas bisa berlanjut untuk kegiatan-kegiatan yang lainnya di masa mendatang, dan berharap acara vaksinasi untuk wilayah Ciracas ini diberikan kelancaran dan kemudahan, tandasnya.
Sementara Direktur RSUD Ciracas, dr. Murniasi Hutapea, MPH, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan STIKes MRH yang telah memfasilitasi kegiatan vaksinasi yang sangat baik ini. Kebetulan jarak lokasi antara RSUD Ciracas tidak jauh dari kampus ini, sehingga lebih mudah terjangkau, katanya. Saat ini RSUD Ciracas sedang melakukan implementasi Instansi swasta untuk kegiatan bersama salah satunya dengan STIKesMRH Jakarta. Ia berharap semoga kerja sama ini bisa berlanjut dengan kegiatan-kegiatan lainnya, dan RSUD Ciracas siap dan bisa digunakan untuk tempat praktek bagi para mahasiwa STIKes Mitra RIA Husada, tandasnya.